Safari Ramadan, Hamid Muhakkam; Banyak yang Berpuasa hanya Mendapat Lapar dan Dahaga

Ismail Yugo
Hamid Muhakkam saat mengisi tausiyah di Masjid Nurul Iman.iNewsBengkuluUtara.id/Ismail Yugo

BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id - Umat Islam melakukan ibadah puasa namun hanya dapat lapar dan dahaga. Hal ini ditegaskan Hamid Muhakkam, saat mengisi tausiah Safari Ramadan, Minggu (2/4/2023).

Bertempat di Masjid Nurul Iman, Desa Kuro Tidur, Kecamatan Kota Arga Makmur, pada kegiatan Safari Ramadan MUI Bengkulu Utara ini dirinya menyampaikan, tak hanya menahan makan dan minum, seorang muslim harus menjaga lisan hati dan pikirian di bulan suci.

"Seorang muslim harus selalu Istiqomah dalam kebaikan di bulan ramadan. Karena dalam hadist disebutkan, banyak yang melaksanakan puasa tapi hanya mendapatkan lapar dan dahaga saja," kata Hamid Muhakkam dalam tausiyahnya.

Selain pihak Kemenag Bengkulu Utara, H.Thowilan, safarai ramadan ini dihadiri oleh pihak Basnas Ridho, personil Polres Bengkulu Utara, IPHI, pengurus MUI Bengkulu Utara Lasmawati dan Marfuah.

Editor : Ismail Yugo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network