BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Satuan Lalu Lintas Polres Bengkulu Utara, Polda Bengkulu, lakukan pemeriksaan dan pengecekan kendaraan angkutan umum
Bekerjasama dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkulu Utara dan Jasa Raharja,Kegiatan ini dilakukan di Terminal Pasar Purwodadi, Kecamatan Kota Arga Makmur, pada Jum at (21/3/2025).
"Kegiatan ini bertujuan utama untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pemudik yang akan menggunakan jasa angkutan umum," kata Kasatlantas Polres Bengkulu Utara, AKP Melisa.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Kamsel, Ipda Syafarudin, dan melibatkan beberapa personel Unit Kamsel lainnya, yaitu Bripda Dian Oktaviani, Bripda Pardisan dan Bripda Rivaldo Xaverius.
Selain petugas kepolisian, kegiatan ini juga melibatkan Kabid Lalin Dishub Bengkulu Utara beserta penguji kendaraan dari Dishub, serta petugas dari Jasa Raharja.
Kolaborasi lintas instansi ini menunjukkan komitmen bersama dalam menciptakan transportasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
Fokus utama kegiatan ini adalah pemeriksaan dan pengecekan komponen kendaraan angkutan umum milik CV. Indo Makmur.
Setiap detail kendaraan diperiksa secara teliti, mulai dari kondisi mesin, sistem pengereman, lampu-lampu, ban, hingga kelengkapan keselamatan lainnya.
Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa seluruh komponen kendaraan berfungsi dengan baik dan layak jalan, sehingga dapat meminimalisir risiko kecelakaan selama masa mudik.
Selain pemeriksaan teknis, kegiatan ini juga diisi dengan pemberian himbauan kepada para pengemudi angkutan umum. Petugas memberikan edukasi mengenai pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan.
Para pengemudi diingatkan untuk selalu berhati-hati, tidak mengemudi dalam keadaan lelah atau mengantuk, serta tidak menggunakan ponsel saat mengemudi.
Himbauan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para pengemudi akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, sehingga mereka dapat menjadi pelopor keselamatan di jalan raya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menggunakan jasa angkutan umum selama masa mudik Lebaran.
Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata komitmen Polri dan instansi terkait dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam menciptakan keamanan dan keselamatan berlalu lintas.
Editor : Ismail Yugo