BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id – Menyambut Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu, bagikan ratusan bingkisan, Selasa (15/8/2023).
Bertempat di Balai Daerah Arga Makmur, ratusan Bingkisan ini diberikan kepada Veteran, Purnawirawan, Wredetama, Warakawuri dan penganugerahan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya.
Dengan tema “ Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”. Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara memberikan sebanyak 187 bingkisan untuk veteran, purnawirawan TNI - Polri, Warakauri dan PWRI.
Pemberian penghargaan Satyalancana Karya Satya kepada PNS sebanyak 132 orang dengan masa kerja 10 tahun 93 orang, 20 tahun itu ada 17 orang dan 30 tahun 22 orang.
Kemudian dilanjutkan dengan, pembagian honor di 11 kecamatan sebanyak 382 imam masjid dan pemuka agama. serta pemberian reward kepada Tim Putra Bola Voli Bengkulu Utara, juara 1 Kejurda lomba bola voli indoor tahun 2023.
“Kehadiran para sesepuh dan tokoh di tengah-tengah kita semua tentunya menjadi spirit bagi kami pemerintah daerah dan spirit bagi masyarakat kabupaten Bengkulu Utara dalam momentum menyambut perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 dan menjadi ritme secara rutin kita,” kata Bupati Bengkulu Utara, Mian.
Mian menyampaikan, Bengkulu Utara merupakan miniaturnya Indonesia yang terdiri dari berbagai macam ras suku agama.
Pemerintah memiliki kewajiban untuk memberikan tali asih sesuai dengan kemampuan keuangan negara memberikan santunan atau insentif bagi imam masjid dan pemuka agama lainnya, sesuai dengan aturan perundang-undangan.
Editor : Ismail Yugo