get app
inews
Aa Read Next : Ratusan Orang di Bengkulu Utara Menjadi Korban  Investasi Bodong, Kerugian Capai 20 Milyar

Aduh, Gara-gara Pasang Baliho Caleg, Warga di Padang Jaya ini dicoret dari Data Penerima Bansos

Rabu, 10 Januari 2024 | 13:22 WIB
header img
Baliho Caleg terpasang di depan rumah Surasa di Desa Padang Jaya.iNewsBengkuluUtara.id/Ismail Yugo

BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id - Surasa (35), warga Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu, harus gigit jari tak lagi menerima bantuan sembako dari pemerintah, Rabu (10/1/2024).

Bantuan milik warga Dusun 1, Desa Padang Jaya, Kecamatan Padang Jaya ini dicabut, usai halaman rumahnya terpasang Baliho Calon Legeslatif dari partai tertentu.

"Usai pasang, bantuan hilang. Sejak Agustus lalu Kami tidak menerima lagi bantuan beras dari desa lagi, kalo bantuan dari Kementerian masih dapat," kata Surasa melalui seluler.

Meski tak akan memperpanjang permasalahan ini, namun pihaknya mempertanyakan regulasi atas keputusan yang dinilainya sepihak.

Kepada keluarga penerima bantuan, pemerintah desa sempat menjelaskan, jika pengurangan data penerima bantuan ini merupakan data dari Kementerian Pusat. 

Suami Kusmiyati ini mengatakan, sejumlah warga dari Dusun lain di desa yang sama juga mengalami hal serupa. 

Tak hanya bantuan sosial, bantuan dampak El Nino pun lenyap usai memasang baliho Caleg tertentu selain bendera partai merah.

Sejumlah petugas pemerintahan desa setempat bahkan terang-terangan mendatangi penerima bantuan agar memilih dan mendukung Caleg tertentu.

"Semua penerima bantuan dicoret jika memasang Caleg atau bendera selain partai merah. Caleg yang saya pasang balihonya itu kawan saya. Teman semakan seminum, dia sedang berjuang dan saya membantu," imbuhnya.

Sementara itu, dikonfirmasi terkait hal ini, Camat Padang Jaya, Maman Surahman mengatakan, pihaknya akan mencari kepastian informasi ini.

"Kalo boleh minta alamatnya di dusun mana, biar kita crosscheck dulu," kata Maman Surahman melalui pesan singkatnya.

Dari data yang berhasil dihimpun media ini, Surasa tercatat sebagai penerima bantuan sosial pemerintah.

Surasa dan Kusmiyati masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial RI. Bantuan Pangan Non Tunai  (BPNT) milik Surasa tercatat aktif.

Untuk bantuan BPNT ini tercatat untuk periode bulan Oktober dan Desember Tahun lalu status dalam Proses. Keluarga ini juga tercatat sebagai peserta BPJS Penerima Bantuan Iuran (PBI) aktif.

Meski demikian, anak yang terdata pada Kartu Keluarga milik Surasa belum terdata baik dalam DTKS dan peserta BPJS. Kondisi ini terjadi lantaran belum adanya data usulan terbaru.

"Surasa penerima bantuan. Kalo bantuan beras itu berasal dari Ketahanan Pangan. Data penerima mengacu pada data BNPT dan PKH,l. Kami akan segera berkordinasi dengan pihak Desa Padang Jaya," kata Kepala Dinas Sosial Bengkulu Utara, Agus Sudrajat, melalui seluler.

 

 

 

 

Editor : Ismail Yugo

Follow Berita iNews Bengkuluutara di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut