get app
inews
Aa Text
Read Next : Arie Septia Adinata Gelar Ngobrol Bareng Anak Muda Bengkulu Utara 

Puluhan Pelajar SMK N 3 Bengkulu Utara Resmi dikukuhan Sebagai Anggota Paskibra Padang Jaya

Kamis, 15 Agustus 2024 | 20:35 WIB
header img
Pengukuhan digelar di gedung Desa Padang Jaya.iNewsBengkuluUtara.id/Ismail Yugo

BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id  Sebanyak 22 siswa-siswi SMK N 3 Bengkulu Utara, resmi dikukuhkan sebagai anggota Paskibra Kecamatan Padang Jaya, Kamis (15/8/2024).

Puluhan palajar sekolah kejuruan ini dikukuhkan setelah mereka menjalani latihan sejak 29 juli lalu.

Siswa-siswi ini resmi dikukuhkan bersama 35 pelajar dari Sekolah Menengah Atas wilayah setempat.

"Total 22 siswa dan siswi resmi dikukuhkan sebagai Paskibra Kecamatan Padang Jaya," kata guru pendamping SMK N 3 Bengkulu Utara, Wahid Hidayat.

Wahid mengatakan, Paskibra yang telah dikukuhkan diharapkan dapat mengemban tugas dan tanggung jawab dengan baik.

Upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024 digelar dua hari kedepan. Pengibaran bendera akan diselenggarakan di lapangan Desa Padang Jaya.

"Latihan telah dipersiapkan dengan matang. Kami berharap tidak ada halangan apapun hingga hari pelaksanaan," imbuhnya.

Editor : Ismail Yugo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut