get app
inews
Aa Text
Read Next : Ups! 10 Hektar Tanah yang Dihibahkan Pemda Lebong ke Polda Bengkulu Ternyata Lahan Untuk BLK

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Perintahkan Irjen Pol Armed Wijaya Langsung Amankan Bengkulu

Jum'at, 30 Desember 2022 | 23:22 WIB
header img
Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya langsung terbang ke Bengkulu usai sertijab di Mabes Polri, Jum'at (30/12/2022), untuk memantau rencana pengamanan tahun baru di Bengkulu.

BENGKULU, iNewsBengkuluUtara.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo usai memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Irjen Pol Armed Wijaya, langsung memerintahkan Kapolda Bengkulu yang baru ini untuk segera mengamankan wilayah Provinsi Bengkulu. 

Upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolda Bengkulu dan Kapolda Kepulauan Riau (Kepri) digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (30/12/2022). 

Pelantikan keduanya didasarkan pada surat telegram Nomor:ST/2775/XII/KEP./2022 per tanggal 23 Desember 2022 yang ditandatangani oleh As SDM Polri Irjen Wahyu Widada atas nama Kapolri.

"Setelah sertijab di Mabes Polri, saya diperintahkan pak Kapolri untuk langsung ke Bengkulu untuk memastikan Bengkulu saat tahun baru nanti tetap dalam kondisi aman," kata Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya, Jum'at (30/12/2022) di Mapolda Bengkulu. 

Pengamanan tahun baru ini, masih Kapolda Bengkulu, perintah langsung Kapolri dan Wakapolri kepada dirinya usai sertijab di Mabes Polri. 

"Saya lihat rencana pengamanan tahun baru di Bengkulu sudah betul-betul mantab," lanjutnya. 

Irjen Pol Armed Wijaya menekankan kepada seluruh jajaran Polda Bengkulu agar melaksanakan tugas pengamanan tahun baru ini dengan penuh tanggung jawab. Agar seluruh wilayah Provinsi Bengkulu yang sudah aman, dapat ditingkatkan menjadi lebih aman. 

"Mudah-mudahan tahun baru ini dapat berjalan baik, lancar dan aman tanpa ada kejadian-kejadian apapun yang dapat menimbulkan kesulitan masyarakat," ujarnya. 

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya juga meminta doa dan dukungan dari seluruh kalangan masyarakat di Provinsi Bengkulu, untuk bersama-sama mewujudkan tahun baru di Bengkulu yang aman dan kondusif. 

"Mudah-mudahan dengan kerjasama antara masyarakat dan kepolisian ini dapat menjaga situasi yang aman dan kondusif di Bengkulu," tukas dia. 

Editor : Debi Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut