get app
inews
Aa Text
Read Next : Sukses Gelar TMMD ke 114 Ratusan Prajurit TNI Kembali ke Satuan

Kompak, Puluhan Warga Desa Suka Mulya Tolak Jalannya dilalui Ormas yang Ambil Brondolan Sawit

Rabu, 23 April 2025 | 22:26 WIB
header img
Berita acara penolakan warga Dusun 3, Desa Suka Mulya.iNewsBengkuluUtara.id/Ismail Yugo

BENGKULU UTARA,iNewsBengkuluUtara.id - Warga Dusun 3, Desa Suka Mulya, Kecamatan Giri Mulya, Kabupaten Bengkulu Utara, kompak menolak akses jalan desa dilalui kelompok yang ambil buah sawit, Rabu (23/4/2025).

Penolakan ini dituangkan dalam berita acara rapat warga Dusun 3, yang dihadiri anggota Badan Musyawarah Desa, petugas Linmas, ketua RT, karang taruna, tokoh adat dan tokoh masyarakat desa setempat.

Dalam berita acara, warga dusun 3 menolak kelompok masyarakat dan lembaga Garbeta yang melakukan transaksi pengambilan brondol atau biji buah sawit melalui jalan milik desa.

Warga juga menolak kegiatan yang dilakukan  kelompok atauLembaga Garbeta atas pembuatan jalan yang melewati kebun masyarakat.

Selain puluhan warga, berita acara ini ditandatangani oleh, Kepala Dusun 3 Desa Suka Mulya, Juliadi, anggota Linmas Dusun 3, Edi Suratno dan anggota Linmas Dusun 4, Suprih Mulyo.

 

 

 

 

Editor : Ismail Yugo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut